Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Koramil Kota Solok Bantu Masyarakat Buka Lahan

    Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Koramil Kota Solok Bantu Masyarakat Buka Lahan

    SOLOK -   Kodim 0309/Solok melalui jajaran Koramil dengan memberdayakan Bintara Pembina Desa (Babinsa) terus terjun ke masyarakat untuk membangun dan memperkuat Kemanunggalan TNI dan Rakyat. Seperti yang dilakukan Serka Simbolon yang merupakan Babinsa Koramil 01/Kota Solok  Kodim 0309/Solok, pada Senin, 9 Mei 2022.

    Melalui Program Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif di bidang pertanian, Serka Simbolon membantu warga membuka lahan seluas setengah hektar lebih, yang rencananya akan ditanami bibit  Jahe Tumpang Sari, di Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.

    Adapun jahe merupakan rempah yang memiliki banyak manfaat, selain dikenal sebagai bumbu masakan, juga bermanfaat bagi kesehatan seperti pencernaan, mengurangi mual, mengurangi rasa sakit, mencegah penyakit kulit, melindungi diri dari kanker dan anti peradangan.

    Babinsa Koramil 01/Kota Solok Serka Simbolon mengungkapkan, pihaknya akan selalu berupaya untuk membatu serta mendorong para petani untuk terus meningkatkan produksi hasil panen serta kreatifitas pertanian sebagai upaya mewujudkan ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani.

    "Selain melakukan pendampingan, Babinsa juga mendorong dan memotivasi para petani untuk terus mendukung upaya yang dilakukan pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan" imbuhnya.

    Iyan selaku pemilik lahan perkebunan mengaku sangat senang dan berterima kasih kepada Babinsa yang telah bersedia terjun langsung untuk membantu para petani.

    "Saya mewakili petani Nagari Koto Baru mengucapkan terima kasih kepada Serka Simbolon yang telah mendampingi kami, bahkan turun langsung dalam membantu merawat tanaman ini, " pungkasnya.

    Secara terpisah, Dandim 0309/Solok Letkol ARM Hendrik Setiawan, SE, mengapresiasi Babinsa yang kreatif dan inovatif, serta mau terjun langsung membantu masyarakat dalam menyukseskan Program Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif (P3MP).

    Letkol Hendrik juga berharap seluruh Babinsa yang tersebar di masing-masing nagari di Koramil jajaran agar terus menciptakan inovasi-inovasi baru yang hakekatnya untuk membantu masyarakat dengan memberdayakan potensi serta kearifan lokal.

    "Saya berharap pada jajanan anggota khususnya Babinsa, jadilah prajurit yang membaur dan dekat dengan masyarakat guna mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat secara nyata demi membantu pemerintah dan percepatan pembangunan dan peningkatan perekonomian masyarakat, " pungkas Hendrik.  (Amel) 

    Solok Sumbar
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Jalur Solok-Padang Padat Merayap, Sat Lantas...

    Artikel Berikutnya

    Menpar Ekraf Puji Potensi Wisata Kabupaten...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Stasiun Bakamla Bali Berikan Pembinaan Rapala
    Turun Langsung Temui Prajurit, Kasad Gali Aspirasi dan Cek Kesejahteraan Anggotanya
    Dedi Rahmanto Putra Berjuang Kembali Bersama PKB Maju Bupati Pesisir Selatan
    KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Tinjau Hasil Renovasi Rumdis di Yonif 512/QY

    Ikuti Kami