Pelayanan Mudik Lebaran, Polres Solok Sediakan Tempat Penitipan Kendaraan Gratis

    Pelayanan Mudik Lebaran, Polres Solok Sediakan Tempat Penitipan Kendaraan Gratis

    SOLOK – Menyambut momen mudik Lebaran Idulfitri 1446 H/2025 M, Kepolisian Resor (Polres) Solok menyediakan layanan penitipan kendaraan gratis bagi masyarakat yang hendak pulang kampung. Layanan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga selama merayakan hari raya.  

    Kapolres Solok, AKBP Muari, S.IK, MM, MH, menjelaskan bahwa fasilitas ini bertujuan untuk mencegah tindak kriminal seperti pencurian kendaraan atau barang berharga di rumah yang ditinggalkan.  

    "Ini adalah wujud pelayanan kami untuk memastikan masyarakat tenang berlebaran tanpa khawatirkan kendaraan atau rumah mereka. Kami juga mengimbau warga melaporkan rumah kosong ke kantor polisi terdekat demi keamanan, " ujar AKBP Muari.  

    Adapun syarat penitipan kendaraan, Masyarakat hanya perlu melampirkan Fotokopi KTP dan Fotokopi STNK kendaraan. Layanan penitipan dapat dilakukan di Mako Polres Solok maupun di Seluruh Polsek jajaran Polres Solok.

    Selain penitipan kendaraan, Polres Solok juga memberikan layanan pelaporan rumah kosong selama pemudik mudik. Masyarakat juga bisa menghubungi Hotline Call Centre Polri 110 (bebas pulsa) untuk keadaan darurat.  

    Dengan adanya layanan ini, Polres Solok berharap masyarakat dapat mudik dengan tenang dan kembali ke rumah dalam keadaan aman.  (Amel)

    #penitipan kendaraan gratis #polressolok #mudikaman2025 #layanangratis #lebaran1446h #kemanananmasyarakat #mudik lebaran 2025 #layanan polri #keamanan mudik #penitipan kendaraan gratis #polressolok #mudikaman2025 #layanangratis #lebaran1446h #kemanananmasyarakat #mudik lebaran 2025 #layanan polri #keamanan mudik
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Sat Lantas Polres Solok Luncurkan Layanan...

    Artikel Berikutnya

    Jasa Raharja Cabang Solok Ikuti Operasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Kecelakaan Maut di Jalan Raya Solok-Padang, Pemotor Tewas di Tempat
    Super Sigap, Jasa Raharja Sumbar Salurkan Santunan kepada Korban Kecelakaan Truk CPO di Padang
    AKBP Agung Pranajaya Resmi Pimpin Polres Solok, Usung Semangat ‘Kapolres Badunsanak’ untuk Wujudkan Solok Aman dan Kondusif
    Jasa Raharja Cabang Solok Gelar Aksi Simpatik, Bagikan Bingkisan Makanan dan Minuman Ringan di Titik Strategis
    Kapolres Solok Luncurkan Layanan 'Lapor Pak Kapolres!' via Call Center 110 dan Media Sosial
    AKBP Agung Pranajaya Resmi Jabat Kapolres Solok: Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum dan Pelayanan Prima
    Pelajar SD Tewas Usai Tenggelam di Objek Wisata Bukik Chinangkiek Solok
    AKBP Agung Pranajaya Resmi Pimpin Polres Solok, Usung Semangat ‘Kapolres Badunsanak’ untuk Wujudkan Solok Aman dan Kondusif
    Terapkan One Way System di Simpang Pintu Angin, Kasat Lantas Polres Solok: Optimalkan Kelancaran Arus Lalu Lintas 
    Pos Pelayanan Operasi Ketupat Singgalang Polres Solok Bantu Pemudik Kelelahan di Perbatasan Solok-Padang
    Seremonial Penyambutan Perwata Pulang Basamo Nagari Tanjung Alai: Kolaborasi Membangun SDM dan Ekonomi Lokal
    Kecelakaan Tunggal di Lintas Solok-Padang Tewaskan Sepasang Kekasih
    Penyerahan Bantuan Alat Penangkapan Ikan Tahun 2024: Dorongan untuk Peningkatan Ekonomi Nelayan Solok
    Kadiv Rendatin KPU Kabupaten Solok Monitoring Ke 2 Kecamatan, Sio: Capaian Rekapitulasi Sekkitr 70 Persen
    Ketua DPRD Sumbar Tinjau Samsat Arosuka: Fokus pada Peningkatan PAD dan Layanan Wajib Pajak
    Pastikan Aman dan Lancar, Babinsa Koramil Jajaran Kodim 0309/Solok Kawal Pendistribusian Logistik Pemilu di Wilayah Binaan
    Rapat Penyelesaian Tambang Aia Dingin Tak Temukan Solusi, Keseriusan Pemprov Sumbar Dipertanyakan

    Ikuti Kami