Berantas 3C, Polres Solok Gelar Operasi Sikat Mulai Besok

    Berantas 3C, Polres Solok Gelar Operasi Sikat Mulai Besok

    SOLOK -   Kapolres Solok AKBP Muari, S.IK, MM, MH, memimpin langsung kegiatan latihan Pra Operasi Sikat tahun 2023, pada Senin, 24 juli 2023.

    Menurut keterangan Kapolres AKBP Muari saat memimpin Latihan Pra Operasi Sikat, pada Senin, 24 Juli 2023, operasi ini ditujukan untuk mencegah dan memberantas tindakan criminal, terutama pencurian, Curas (pencurian dengan kekerasan) dan Curat (pencurian dengan pemberatan, atau yang biasa dikenal aksi kejahatan 3 C.

    Dikatakannya, untuk memaksimalkan upaya pencegahan dan penindakan terhadap kejahatan Curas dan Curat, bagi pegendara yang tidak memakai helm periksa semua kelengkapan dan surat-surat kendaraannya.

    “Jika kedapatan pengendara tidak taat aturan, tidak memakai helm, lakukan pemeriksaan lanjutan terhadap kelengkapan administrasi, seperti SIM, STNK dan lain-lain, ” ujarnya.

    “Apabila da kendaraan yang mencurigakan, langsung telusuri dan pastikan kepemilikan kendaraan bermotor tersebut sehingga jelas asal usul kendaraan tersebut. Karena apabila satu orang tertangkap maka hal tersebut dapat menuntun kita kepada pelaku-pelaku kejahatan lainnya, ” imbuh AKBP Muari.

    Dalam kesempatan itu, Muari juga menekankan pada personel untuk melakukan penyuluhan, sosialisasi serta memberikan informasi kepada masyarakat terkait operasi yang dilakukan, serta saling bekerjasama dalam melaksanakan operasi sesuai Tupoksi Satuan masing-masing.

    Adapun operasi ini akan dilaksanakan di wilayah hukum Polres Solok selama 14 hari berturut-turut, terhitung mulai besok, Selasa, 25 Juli 2023 hingga 14 hari kedepan, 7 Agustus 2023.  (Amel)

    polres solok gelar operasi berantas 3c
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Terkait Sabu, Seorang IRT Warga Kota Solok...

    Artikel Berikutnya

    Berbalas Pantun, Usai Didemo Pemkab Solok...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    PT Citra Nusantara Mandiri Klarifikasi PHK 20 Karyawan: Fernando Purba Diminta Bertanggung Jawab, Nofi Candra Tunjukkan Niat Baik
    KPU Kabupaten Solok Gelar Rakor Persiapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilihan Serentak 2024
    Kasat Lantas Polres Solok Imbau Warga Manfaatkan Pemutihan Pajak Kendaraan
    KEN 2024 Urang Solok Baralek Gadang, Hendrianto: Dorong Penyelenggaraan Event Berkualitas
    Dua Kurir Narkoba Digelandang Satresnarkoba Polres Solok Kota
    Pastikan Stabilitas Harga Sembako, Babinsa Koramil 09/Gunung Talang dan Koperindag Kunjungi Pasar Tradisional
    PT Citra Nusantara Mandiri Klarifikasi PHK 20 Karyawan: Fernando Purba Diminta Bertanggung Jawab, Nofi Candra Tunjukkan Niat Baik
    Pembukaan Bimtek Leadership JPT Pratama Kabupaten Solok: Penguatan Komitmen ASN untuk Kemajuan Daerah
    Wartawan Media Mitra Dinas Kominfo Kabupaten Solok Lakukan Studi Banding ke Pekanbaru
    Satresnarkoba Polres Solok Kota Beri Penyuluhan Narkoba di TP-PKK Kabupaten Solok
    Kadiv Rendatin KPU Kabupaten Solok Monitoring Ke 2 Kecamatan, Sio: Capaian Rekapitulasi Sekkitr 70 Persen
    Pastikan Aman dan Lancar, Babinsa Koramil Jajaran Kodim 0309/Solok Kawal Pendistribusian Logistik Pemilu di Wilayah Binaan
    Rapat Penyelesaian Tambang Aia Dingin Tak Temukan Solusi, Keseriusan Pemprov Sumbar Dipertanyakan
    Update Korban Longsor di Lokasi Tambang Sungai Abu, 5 Korban Berhasil Dievakuasi dan Diserahkan Ke Keluarga 
    Berikan Kenyamanan Pada Pemudik dan Yang Merayakan Idul Fitri, Polres Solok Bentuk Tim Urai Kemacetan

    Ikuti Kami